Pages

Wednesday, March 12, 2014

Inilah Makanan Sehat dan Nikmat Berkhasiat Cegah Kanker

Tidak semua makanan yang enak itu menimbulkan penyakit, bahkan ada beberapa makanan lezat yang sangat direkomendasikan untuk berkhasiat mencegah kanker.

1. Yogurt dan Granola


Yogurt tidaklah asing di sekitar kita, Yogurt mengandung probiotik yang bisa meningkatkan bakteri baik dalam perut. Bagaimana cara mengkonsumsi yogurt untuk kesehatan ? yogurt akan jauh lebih efektif jika dipadukan bersama whole grain yang kaya akan prebiotik yang menjadi pakan bakteria probiotik. Mengkonsumsi kedua bahan makanan kaya protein dan serat ini juga bisa melancarkan pencernaan dan membuat sehat keluarga Anda.

2. Brown Rice, bawang putih, dan bawang merah


Menikmati Brown rice tentu sangat nikmat, Brown rice dikenal sebagai sumber karbohidrat yang rendah indeks glikemik sehingga sangat baik untuk program diet Anda. Sebuah penelitian yang dilakukan Journal of Agricultural and Food Chemistry yang menemukan beberapa kandungan sulfur dalam bawang putih dan merah yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan penyerapan zinc dan zat besi beberapa grain untuk mempertahankan metabolisme dan energi.

3. Salmon dan kunyit


Pernah makan ikan salmon ? ikan yang tergolong mahal ini memang terkenal dengan manfaatnya yang sangat banyak. Coba racik salmon fillet dengan sedikit bumbu kunyit untuk menambah rasa serta warna hidangan . Menurut studi di BMC Cancer, kombinasi DHA dan omega 3 dalan ikam serta curcumin, antioksidan dalam kunyit terbukti bisa lebih efektif memperlambat sel kanker payudara. Dibandingkan saat bahan makanan dimakan terpisah.

4. Brokoli dan lobak


Jangan katakan Anda tidak suka dengan sayuran, terutama brokoli. Rubah kebiasaan menolak sayuran brokoli, karena memasak brokoli bisa menghancurkan myrosinase, sebuah enzim yang membantu mengubah kandungan sulforaphane untuk penangkal kanker ke bentuk aktif. Nah ketika Anda memasak, Anda bisa menambahkan brokoli untuk menambah manfaat kesehatan, disarankan untuk mengonsumsinya bersama lobak mentah.

Bagaimana ? makanan sehat dan nikmat ini sangat berkhasiat bukan ?

0 comments:

Post a Comment