Ayam Goreng Kremes merupakan makanan lezat selanjutnya yang akan kita bahas kali ini. Masakan ini banyak tersedia di warung-warung makan, restoran, atau pun tempat kecil di pinggir jalan. Nama kremes berasal dari rasa kriuk-kriuk gurihnya baluran tepung daging ayam tersebut.
Anda sudah penasaran mau mencoba membuat sendiri di rumah? Baiklah yukk kita buat bareng-bareng! Berikut adalah Resep Ayam Goreng Kremes Spesial. Jangan lupa resepnya bagi-bagi sama yang lain ya. hehe. :D
Bahan-bahan yang harus disediakan diantaranya :
- 1 ayam kampung, (olahi, bersihkan, dan potong-potong)
- 2 buah bawang putih (haluskan untuk melumuri ayam)
- 2 buah bawang putih untuk menumis
- 1/2 sdt garam
- 6 buah kemiri, sangrai
- 2 buah kunyit
- 3 ptng lengkuas 3cm, memarkan
- 1 btng serai
- 2 lbr daun salam
- 200 ml air
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng
- Ayam yang sudah dipotong-potong dilumuri dengan garam dan bawang putih.
- Masukan kedalam lemari es kurang lebih 1 jam, keluarkan diamkan dulu sebentar sambil memasak bumbu lain.
- Bahan-bahan seperti kemiri, kunyit, bawang, serai, lengkuas dan daun salam ditumis sampai harum.
- Nah, sekarang masukan potongan ayam tadi sambil beri sedikit air.
- Ungkep sampai ayam terasa empuk.
- Setelah ayam empuk, angkat dan simpan ayam di atas wajan. Tiriskan.
- Masukan minyak kedalam wajan, panaskan. Kemudian masukan ayam dan goreng sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan.
- Setelah semua potongan ayam selesai di goreng, angkat dan tiriskan.
- Sekarang kita goreng bumbu sisa ungkepan ayam tadi sampai kremes yang renyah.
- Kremesan diangkat kemudian tiriskan ketisu sampai minyak hilang.
- Sajikan ayam goreng bersama kremesnya.
Demikian Cara Membuat Ayam Goreng Kremes Spesial.
Selamat mencoba.
0 comments:
Post a Comment