Bahan:
- 500 gr daging kambing berlemak (bisa juga dicampur dengan jeroan dan iga)
- 100 ml air
- 5 sdm kecap manis
- 2 sdm petis udang
- 3 buah cabe merah, iris
- 3 buah cabe rawit hijau, iris
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 2 buah tomat, potong kasar
Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 5 buah cabe rawit
- 3 buah cabe merah biasa
- 1/2 sdt lada putih bubuk
- 100 gr emping
- Bawang goreng secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan minyak, dan tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan petis udang dan daging ke dalamnya. Tambahkan kecap manis dan masak sebentar dengan api kecil.
- Tambahkan air, aduk dan masak lagi hingga kuah mengering
- Masukkan lada putih bubuk, cabe merah, cabe hijau dan tomat. Masak sampai bumbu meresap.
- Sajikan dengan tambahan emping dan bawang goreng.
sumber :
http://female.kompas.com/read/2012/12/15/12355035/Krengsengan.Kambing.
0 comments:
Post a Comment